Tips Cara Menghapus Virus Iklan Yang Selalu Muncul Dibrowser Google Chrome

Advertisement
)
Tips Cara Menghapus Virus Iklan Yang Selalu Muncul Dibrowser Google Chrome - Baru-baru ini saya mengalami hal yang sangat mejengkelkan yaitu virus, namun alasan kenapa virus ini membuat saya jengkel adalah karena virus ini membuat browser google chrome saya menjadi penuh dengan iklan, selain itu juga virus ini membuat sebuah ektstensi toolbar yang membuat halaman browser saya menjadi terlihat sangat sempit. Ternyata nama virus yang menginfeksi komputer saya dikenal dengan nama adware / perangkat lunak beriklan.



Baca Juga : Cara Mengatasi Game yang Crash atau Stopped Working Pada Komputer

Apa itu adware ? 
"Perangkat lunak beriklan adalah istilah teknologi informasi dalam bahasa Inggris yang mengacu kepada sebuah jenis perangkat lunak mencurigakan (malicious software/malware) yang menginstalasikan dirinya sendiri tanpa sepengetahuan pengguna dan menampilkan iklan-iklan ketika pengguna berselancar di Internet. 

Perangkat lunak beriklan adalah salah satu jenis perangkat lunak yang bersifat "stealth" (tidak terlihat) dan seringnya terinstalasi ke dalam sistem ketika pengguna mengunduh perangkat lunak freeware atau shareware dari Internet. Ada banyak adware yang beredar di Internet, dan beberapa adware tersebut memantau kebiasaan pengguna dalam menjelajahi Internet, dan mengirimkan informasi ini kepada perusahaan marketing sehingga mereka mengirimkan iklan kepada pengguna yang bersangkutan." - Wikipedia

hmm ternyata virus ini diciptakan untuk tujuan marketing, mungkin ide ini memang sangat bagus secara marketing, namun salahnya adalah hal ini dapat mengganggu privasi para pengguna browser dan juga merugikan, karena kita dipaksa untuk melihat iklan yang kita tidak ingin lihat.

Baca Juga : Kumpulan Antivirus Terbaik Untuk Handphone Android

Apakah Adware berbahaya bagi komputer ?
Menurut beberapa artikel yang saya baca, ada yang menginformasikan bahwa virus jenis ini tidak merusak komputer, namun iklan ini akan sangat mengganggu kamu pada saat browsing di internet, juga aplikasi ini bisa memaksa kamu untuk mendownload aplikasi baru tanpa persetujuan kamu dan diinstal secara diam-diam dikomputer kamu. Dan takutnya beberapa virus jenis ini bisa memantau aktifitas yang kamu lakukan di browser dan bisa mencuri data-data pribadi kamu.

Bagaimana virus adware bisa masuk dan menginfeksi browser kita ?
Aplikasi ini bisa masuk melalui aplikasi atau ekstensi yang pernah kita instal di komputer kita sebelumnya, jadi untuk mengetahui bagaimana caranya aplikasi ini datang kekomputer kamu, cukup ingat-ingat saja, aplikasi apa saja yang pernah kamu instal seblumnnya, sehingga memunculkan virus adware pada komputer kamu.

Intinya aplikasi ini masuk memalui file .exe yang pernah kamu instal kekomputer kamu, biasanya hal ini terjadi ketika kamu ingin medownload mp3 atau aplikasi komputer, namun sebelum medownload mp3 atau aplikasi yang ingin kamu download tersebut, justru aplikasi ini meminta kamu medownload dulu aplikasi pihak ke 3 buatan mereka yang berformat .EXE agar mp3 atau aplikasi yang kamu inginkan bisa kamu dapat.

Jadi sebelum menginstal file yang berformat .EXE sebaiknya kamu harus berhati-hati terlebih dahulu, saat ingin moedwonload sesuatu jangan pernah mau menggunakan aplikasi pihak ke 3 yang nantinya aplikasi itu justru akan menyisipkan virus adware kedalam komputer kamu.

Apa hal yang dirugikan ketika adware telah menginfeksi komputer kamu ?

  • Browser akan sangat berat
  • Kuota internet kamu akan cepat terkuras, karena kamu harus menampilkan iklan yang tidak kamu inginkan
  • Komputer tiba-tiba medownload dan menginstal aplikasi tapa persetujuan kamu
  • Toolbar yang membuat tampilan browser kamu menjadi sempit.
Namun jangan khawatir saya akan memberikan kamu beberapa cara sama seperti yang saya lakukan untuk mengatasi virus adware ini

Tips Cara Menghapus Virus Iklan Yang Selalu Muncul Dibrowser Google Chrome


  1. Virus ini bisa masuk melalui ekstensi yang terdapat di browser kamu, pada browser google chrome, kamu bisa masuk ke menu setting -> ekstensi, kemudian cari ekstensi yang tidak kamu kenal dan menurut kamu sangat mencurigakan, kemudian hapus ekstensi tersebut, kemudian close browser kamu dan buka kembali, jika berhasil maka iklan pada browser akan hilang.
  2. Namun jika masih muncul, kamu bisa mengatasinya dengan cara menghapus / unistal aplikasi yang tidak kamu kenal dan mencurigakan, caranya Start -> control panel -> Uninstal program. Kemudian cari aplikasi mana yang kamu curigai menyisipkan iklan pada komputer. Nama aplikasi yang menyisipkan adware ini beraneka ragam dan tidak selalu sama, maka dari itu kamu harus teliti dalam mengunsitalnya.
  3. Tidak sampai menguninstal aplikasinya saja, kamu juga harus menghapus sampai ke akar-akarnya, pergilah menuju C:\Program Files. Lalu cari folder aplikasi yang tadi kamu curigai itu adalah aplikasi yang menyisipkan virus adware kedalam komputer kamu.
  4. Jika masih belum puas, kamu bisa menggunakan aplikasi / software untuk membasmi adware di komputer kamu, software yang bisa kamu gunakan adalah Adware Removal Tool / Adware cleaner, software ini bisa membantu kamu mengatasi virus adware. Kamu bisa mencari software ini di google.

Namun, jika cara diatas masih belum bisa mengatasi permasalahan virus adware, jalan alternatif lainnya adalah dengan cara menguninstal ulang sistem operasi komputer kamu, dan sudah pasti 100% adware yang menginfeksi komputer kamu akan hilang.
Namun, jika masalah adware sudah teratasi, makan cara mecegah agar adware tak masuk lagi adalah dengan berhati-hati dalam melakukan instal file / software ke komputer kamu dan juga jangan asal menginstal ektension kedalam browser kamu.

Itu dulu deh artikel Tips Cara Menghapus Virus Iklan Yang Selalu Muncul Dibrowser Google Chrome, semoga artikel ini bisa membantu kamu untuk mengatasi permasalan virus adware yah, terimakasi sudah masu berkunjung.


1 Response to "Tips Cara Menghapus Virus Iklan Yang Selalu Muncul Dibrowser Google Chrome"